Dinding rumah dapat menjadi salah satu bagian rumah yang sangat mudah kotor dan rusak jika tidak dirawat dengan baik. Perawatan yang dapat dilakukan cukup sederhana dan dapat dilakukan oleh semua orang. Dinding yang terawat akan menampilkan kesan rumah yang bersih, rapi, dan elegan.
Lalu apa saja cara yang bisa kita lakukan untuk merawat dinding rumah? Mari kita kupas bersama.
-
Bersihkan Secara Teratur
Dinding rumah yang jarang tersentuh akan menjadi sangat kotor jika tidak dibersihkan secara teratur. Sudut-sudut tinggi atau dinding yang tertutup lemari dapat menjadi tempat tumpukan debu dan sarang laba-laba. Tak hanya memberi kesan kotor, hal ini juga dapat membawa penyakit dalam rumah anda.
Cukup menggunakan lap lembap atau sikat halus untuk melepas kotoran dari tembok. Jika anda memiliki vacuum cleaner akan lebih baik. Jika ada noda yang mengandung minyak, anda dapat menggunakan kain lembap dan sabun.
-
Perhatikan Kelembapan
Tingkat kelembapan yang tinggi pada dinding anda dapat membuat cat anda memudar dan mengelupas. Pada kasus tertentu, dinding anda dapat ditumbuhi lumut. Kelembapan yang tinggi tersebut dapat datang dari rembesan air, cuaca, ataupun aktivitas yang dilakukan di dalam rumah.
Selalu perhatikan jalur air anda yang tertanam di dalam dinding. Jika ada rembesan air atau dinding yang terkena air, segera carilah sumber rembesan air tersebut. Dinding yang terkena rembesan air terus-menerus dapat mengurangi kekuatan dinding.
-
Perhatikan Dinding Dapur dan Kamar Mandi
Ruangan dapur dan kamar mandi banyak mengandung senyawa kimia yang tidak baik untuk kesehatan. Itulah mengapa sangat disarankan untuk menyiapkan ventilasi yang baik dalam ruangan tersebut. Usahakan memasang exhaust fan di dapur dan kamar mandi agar sirkulasi udara lancar. Di dapur, perhatikan jalur asap dari kegiatan memasak anda. Jika asap tersebut tidak dikeluarkan dengan baik, dinding di sekitar plafon anda dapat menghitam.
-
Beri Perlindungan Pada Dinding Luar
Dinding luar rumah menghadapi tantangan cuaca yang berat. Panas, dingin, basah, kering dapat terjadi dalam waktu yang cepat. Perubahan yang drastis ini dapat membuat tembok anda cepat retak. Hal ini bisa dicegah dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas dalam pembuatan dinding tersebut.
Sejak proses plester dinding, pastikan anda menggunakan bahan yang mutu nya terjamin. Tak lupa juga tambahkan lapisan anti bocor sebelum anda mulai mengecat. Hal ini untuk memastikan air tidak sampai masuk ke lapisan bata anda.
Untuk produk pasangan bata dan plester, kami sarankan untuk menggunakan RK-340. RK-340 merupakan salah satu produk yang ditawarkan oleh RK Mortar, secara spesifik sebagai pasangan bata dan plester. Dibuat dengan bahan pilihan dan melalui proses yang teliti, membuat hasil RK Mortar konsisten dan kualitas unggul.
Baca Juga: Jenis-jenis Mortar Untuk Bata Ringan
-
Mengecat Dinding
Cat dinding perlu diperhatikan komposisi dan kegunaannya. Banyak cat yang menawarkan manfaat tambahan seperti mengandung silicon, bahan kedap air, atau mengandung latex agar debu tidak mudah menempel. Gunakan cat sesuai kebutuhan ruangan anda agar bisa menggunakan manfaat tersebut secara maksimal.
Demikian artikel mengenai cara merawat dinding rumah anda. Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuan produk anda. Nantikan terus artikel terbaru dari kami yang akan membahas info seputar bahan bangunan dan industrinya.
KUAT & TERPERCAYA
Whatsapp: 0877-8300-2000
Instagram: rkmortar
Email: admin@rkmortar.com